Strategi Diskon Ini Bikin Penjualanmu Makin Laku Keras
- post-admin
- 3 years ago
Mau bikin #BisnisMakinNaikdiBulanBaik? Jangan khawatir! aplikasi kasir POST. siap bantu bisnismu!
POSTPreneur, tak terasa sudah memasuki hari ke 5 di bulan Ramadan. Lalu buat para pebisnis, sudahkah kamu mempersiapkan strategi bisnis yang tepat agar #BisnisMakinNaikdiBulanBaik kali ini?
Faktanya, berdasarkan Google Internal Data Indonesia, pembelian pakaian naik sebanyak 29% saat bulan Ramadan. Selain itu, masih banyak lagi bisnis lainnya yang juga diincar pelanggan pada momen ini. Mulai dari pembelian makanan, hampers, dan lainnya.
Baca juga : Persiapan Bisnis Sambut Ramadan
Biar keuntungan kamu semakin melimpah di momen suci ini, POST. sudah siap membantumu lewat aplikasi kasir POST. Dijamin setiap kegiatan bisnis akan berjalan lebih mudah dan lancar. Seperti apa sajakah fitur dari aplikasi kasir POST. yang siap membantu bisnismu di momen Ramadan kali ini? Simak yang berikut ya!
Fitur kasir digital
Menjelang waktu berbuka puasa, biasanya banyak pelanggan yang ingin dilayani terlebih dahulu. Kecepatan dan ketepatan mencatat pesanan pelanggan pun sangat dibutuhkan disini.
Oleh karena itu, adanya fitur kasir digital sangat membantu kamu menghadapi masalah ini. Kamu bisa mencatat pesanan pelanggan dengan lebih mudah lewat fitur kasir digital ini.
Fitur cetak pesanan
Selama jam-jam berbuka, bisnis kuliner biasanya akan ramai dikunjungi pelanggan. Tentunya semua pelanggan ingin pesanannya cepat datang agar bisa langsung dikonsumsi. Supaya menghindari kesalahan antar pesanan, POST. hadir dengan fitur cetak pesanan.
Fitur ini bisa membantu kamu mencetak dan membagikan info pesanan pelanggan ke bagian dapur. Sehingga setelah pelayan menuliskan pesanan pelanggan, tim koki bisa langsung memproduksinya. Jadi pelayan tidak perlu lagi berteriak ke bagian dapur ketika ada pesanan masuk. Selain menghindari kesalahan antar pesanan, fitur ini pun bertujuan untuk meminimalisir resiko pesanan yang double.
Fitur pelanggan
Selama momen Ramadan, bisnis kamu berpeluang besar mendatangkan pelanggan yang lebih banyak. Apalagi dengan adanya THR (Tunjangan Hari Raya) dimana pelanggan akan lebih konsumtif dari hari-hari biasanya.
Baca juga : Pentingnya Database Pelanggan selama Menjalani Bisnis
Oleh karena itu, kamu bisa memaksimalkan pelayanan di toko dengan sebaik mungkin. Pelanggan yang datang tidak boleh ‘putus kontak’ begitu saja. Jangan lupa untuk menyimpan data pelanggan (nama, no.hp, email) lewat fitur Manajemen Pelanggan. Selain untuk database, data pelanggan ini bisa kamu gunakan untuk berinteraksi secara personal dengan pelanggan ketika tokomu sedang ada penawaran atau event menarik. Tujuannya agar pelanggan tersebut bisa menjadi pelanggan loyalmu dikemudian hari.
Fitur promo
Momen Ramadan adalah waktu yang tepat untuk membuat promo spesial. Seperti yang dijelaskan diawal, pelanggan akan tertarik untuk membeli barang dan makanan dalam jumlah yang lebih banyak dibanding hari-hari biasanya. Oleh karena itu, kamu disarankan untuk membuat promo menarik agar bisa menarik pelanggan.
Mulailah dengan membuat promo menarik dengan batasan waktu tertentu misalnya promo berbuka, promo sahur, dan lainnya. Supaya memudahkan perhitungan diskon, kamu bisa memanfaatkan fitur Diskon dari aplikasi kasir POST. Kamu bisa menentukan diskon yang diinginkan (dalam % atau Rp) dan juga menentukan jumlah maksimum diskonnya. Dengan cara ini, pelanggan tidak perlu berpikir dua kali untuk membeli produkmu karena harganya yang lebih terjangkau.
Itulah beberapa fitur dari aplikasi kasir POST. yang siap membantu bisnismu di momen Ramadan. Jangan lupa untuk download aplikasinya sekarang juga disini dan buat #BisnisNaikdiBulanBaik!