Instagram untuk Bisnis Kecil dan Besar
- novia
- 2 tahun ago
Di kala pandemi ini, usaha rumahan dapat menjadi salah satu sumber penghasilan yang efektif. Mengelola semuanya dari rumah juga lebih efisien, karena kamu tidak perlu mengeluarkan ongkos untuk kebutuhan lain seperti transportasi, sewa tempat, dan lain-lain.
Di tengah bisnis yang berhamburan ini, usaha rumahan apa yang paling efektif untuk dimulai sekarang
Dropshipping itu apa sih? Dropshipping merupakan sistem penjualan di mana penjual atau dropshipper hanya perlu memasarkan dan menjual barang milik pihak lain tanpa perlu membelinya terlebih dahulu. Jadi, kamu sebagai dropshipper merupakan penjual barang tersebut, namun kamu tidak perlu membeli stok barang karena barang langsung dikirimkan dari supplier. Mudah kan? Kamu hanya membutuhkan handphone, toko online, dan tentu saja strategi marketing yang baik agar pembeli dapat beli dari toko kamu.
2. Usaha Makanan dan Minuman
Kalau kamu merupakan orang yang punya skill dalam membuat berbagai kreasi makanan dan minuman, kamu perlu nuncoba memulai bisnis makanan dan minuman. Namun, bisnis ini memang memerlukan trial and error, artinya kamu perlu melakukan banyak percobaan untuk mendapatkan komposisi rasa yang sempurna dari makanan atau minuman yang kamu jual. Sesudah itu, biarkan usahamu tersebar dari mulut ke mulut, dan kamu sudah bisa mendapatkan keuntungan.
3. Bisnis Cuci Baju
Mencuci baju merupakan kebutuhan semua orang setiap hari, namun tidak setiap hari dapat dilakukan. MinPOST yakin banget bisnis ini akan tetap hidup, mengingat keterbatasan waktu setiap orang untuk mencuci baju. Kamu cuma perlu ruangan kosong tempat meletakkan pakaian bersih, beberapa mesin cuci, dan juga setrika. Orang zaman sekarang suka sekali dengan hal yang efektif dan cepat karena padatnya waktu dalam bekerja. Salah satunya mencuci baju. Dengan posisi yang pas dan teknik marketing yang baik, usaha mencuci pakaian dapat memberikan keuntungan tambahan.
4. Bisnis Cuci Motor
Coba kita lihat. Sekarang ini, mana ada layanan pencucian motor yang sepi? Semuanya pasti ramai! Hal tersebut membuktikan bahwa bisnis cuci motor dapat membuka peluang untuk meraup cuan. Selain itu, modal yang dikeluarkan tidak banyak. Bagi POSTpreneurs yang ingin membuka jasa ini, kamu hanya perlu mengeluarkans ekitar Rp 5 juta rupiah! Apa saja tuh?
– Kompressor (bensin) Rp 1.600.000 – Rp 1.800.000
– Drum (untuk menampung air) 60 liter Rp 150.000
– Selang dan Nozzle Rp 200 ribu – 300 ribu
– Peralatan cuci motor (lap chamois, ember, kuas, sikat) x 2 Rp 250.000
– Shampo motor 5 liter Rp 50.000
– Banner dan spanduk Rp 300.000
5. Bisnis Cafe Rumahan
Hanya modal teras dan mesin kopi, kamu bisa buka kafe kamu sendiri. Hanya dengan modal teras dan mesin kopi, kamu sudah bisa membuka cafe sendiri di rumahmu. Kamu hanya perlu ilmu tambahan yaitu cara memproses kopi dan juga membuatnya. Dijamin cafe kamu akan penuh pelanggan, apalagi jika pilihan kopinya berkualitas serta menunya variatif!