Instagram untuk Bisnis Kecil dan Besar
- novia
- 2 tahun ago
Perlu Anda ketahui bahwa pemilihan nama toko yang tepat sangatlah penting untuk menunjang kelancaran sebuah bisnis. Karena dengan membuat nama toko yang tepat, maka secara tidak langsung Anda juga dapat mempromosikan bisnis yang sedang Anda jalankan. Betapa pentingnya nama toko dalam dunia bisnis, membuat banyak pemilik toko berlomba-lomba mengklaim nama yang unik. Berikut ini 5 tips membuat nama toko yang bagus untuk promosi bisnis Anda.
Baca Juga : Jenis-jenis Laporan Keuangan
Gunakan kata yang singkat dan jelas dalam membuat nama toko Anda. Kata yang digunakan maksimal cukup terdiri dari 3 kata saja, semakin sedikit maka akan lebih baik. Ada banyak toko maupun e-commerce yang menggunakan satu kata dalam nama tokonya, tetapi dapat terkenal, karena mudah diingat.
Membuat nama toko yang unik dan berbeda dari yang lain merupakan langkah agar memudahkan Anda dalam promosi. Gunakan kreativitas Anda jika ingin membuat nama toko yang unik dan berbeda. Anda bisa meminta bantuan kepada teman-teman atau sharing dengan pemilik toko lain. Pemilihan kata yang unik ini nantinya akan berpengaruh pada citra toko Anda.
Hindari penggunaan kata dari bahasa asing yang susah dihafalkan dan dimengerti oleh banyak kalangan. Penggunaan kata bahasa asing yang susah di ucapkan akan membuat calon konsumen kesulitan dalam mengingat dan mencari nama toko Anda. Tidak masalah juga jika Anda tetap ingin menggunakan Bahasa Asing, namun usahakan kata-kata yang digunakan mudah diucapkan dan dimengerti, sehingga konsumen tidak kesulitan mengingatnya.
Buatlah nama toko yang mengandung cerminan dari bisnis atau produk yang Anda jual. Misalnya bisnis Anda bergerak di bidang fashion muslimah, Anda bisa memilih kata-kata yang mengandung arti atau penjelasan dari fashion muslimah.
Membuat nama toko yang mengandung arti atau petunjuk merupakan hal yang sangat penting karena Anda tidak perlu menjabarkan panjang lebar mengenai apa yang Anda jual. Karena dengan membaca nama toko Anda saja orang-orang langsung mengerti produk apa yang sedang Anda jual.
Tips selanjutnya adalah Anda bisa memanfaatkan kata yang sedang tren saat ini untuk nama toko Anda. Hal ini akan memudahkan Anda dalam melakukan marketing, terutama dalam dunia maya. Konsumen cenderung akan tertarik pada sesuatu yang sedang tren. Anda bisa memanfaatkan hal ini.
Nah, itulah beberapa tips untuk membuat nama toko yang bagus agar memudahkan promosi bisnis Anda. Anda dapat megnggunakannya sebagai acuan. Selain itu, sangat disarankan agar Anda juga mencari referensi nama-nama toko dan e-commerce yang kini sudah terkenal atau yang sedang hits.